Modul ajar PJOK Kelas 1 sd kurikulum merdeka
Modul ajar PJOK Kelas 1 Kurikulum Merdeka merupakan seperangkat alat atau sarana media, metode, petunjuk, dan pedoman yang di susun secara sistematis dan menarik.
Realisasi dari Alur Tujuan Pembelajaran dalam modul ajar di dasarkan pada Capaian Pembelajaran dengan Profil Pelajar Pancasila sebagai fokusnya.
Penyusunan modul pembelajaran memperhatikan tahapan perkembangan peserta didik, serta menitikberatkan pada materi yang akan dipelajari, tujuan pembelajaran, dan pengembangan jangka panjang. Oleh karena itu, modul tersebut dirancang secara holistik untuk memastikan pemahaman yang mendalam dan pertumbuhan yang berkelanjutan bagi siswa.
Untuk membuat proses pembelajaran lebih menarik dan bermakna, seorang guru harus memahami konsep modul pengajaran dengan baik.
KOMPONEN MODUL AJAR PJOK KELAS 1
Guru di lembaga pendidikan memiliki kebebasan untuk mengembangkan modul pembelajaran yang sesuai dengan lingkungan dan kebutuhan belajar siswa.
Modul pembelajaran dirancang dengan komponen yang menjadi fondasi dalam proses penyusunannya.
Panduan tentang komponen modul pembelajaran sangat penting untuk persiapan pembelajaran yang menyeluruh.
Komponen modul pembelajaran dapat disesuaikan dengan mata pelajaran dan kebutuhan spesifik.
A. IDENTITAS MODUL AJAR PJOK KELAS 1
Informasi mengenai modul pembelajaran yang dikembangkan mencakup:
1. Nama penyusun, institusi, dan tahun penyusunan.
2. Judul Modul Pembelajaran.
3. Jenjang pendidikan (SD/SMP/SMA).
4. Kelas.
5. Alokasi waktu (sesuai dengan jam pelajaran yang berlaku di lembaga pendidikan masing-masing).
B. KOMPETENSI AWAL
Kompetensi awal merujuk pada pengetahuan dan/atau keterampilan yang harus di miliki siswa sebelum memulai pembelajaran pada suatu topik. Tingkat kedalaman modul pembelajaran sering kali diukur dari seberapa baik kompetensi awal tersebut di integrasikan.
C. PROFIL PELAJAR PANCASILA
Profil Pelajar Pancasila merupakan tujuan utama dari kegiatan pembelajaran yang berfokus pada pembentukan karakter siswa. Konsep Profil Pelajar Pancasila dapat tercermin dalam konten maupun metode pembelajaran yang di gunakan.
Dalam penyusunan modul pembelajaran, tidak wajib mencakup keseluruhan Profil Pelajar Pancasila. Namun, dapat di pilih aspek dari Profil Pelajar Pancasila yang sesuai dengan konteks kegiatan pembelajaran dalam modul tersebut.
D. SARANA DAN PRASARANA
Fasilitas dan materi yang mendukung pembelajaran itu seperti Batman dan Robin, pasti siap sedia menemanimu.
Tau apa itu Sarana ?
Sarana merupakansegala alat dan bahan yang menemanimu, nah sementara prasarana adalah materi dan sumber belajar yang siap membantumu bersinar.
Penting untuk disadari bahwa ketersediaan materi harus mempertimbangkan kebutuhan peserta didik, tidak hanya mereka yang memiliki keterbatasan tetapi juga yang memiliki kelebihan. Oleh karena itu, teknologi, baik sebagai sarana maupun prasarana, sangat penting untuk dimanfaatkan agar pembelajaran menjadi lebih dalam dan bermakna. Dalam hal ini, penggunaan teknologi yang tepat bisa membantu memastikan bahwa semua peserta didik mendapatkan manfaat maksimal dari proses pembelajaran.
E. TARGET PESERTA DIDIK
Peserta didik yang menjadi target meliputi:
1. Peserta didik reguler/tipikal: umumnya tidak mengalami kesulitan dalam menangkap dan memahami materi ajar.
2. Peserta didik dengan kesulitan belajar: mungkin memiliki keterbatasan dalam gaya belajar, seperti hanya mampu belajar melalui audio, serta mengalami hambatan dalam bahasa dan pemahaman materi, kurangnya rasa percaya diri, kesulitan dalam mempertahankan konsentrasi dalam jangka panjang, dan lain sebagainya.
3. Peserta didik dengan pencapaian tinggi: mampu menangkap dan memahami materi dengan cepat, memiliki kemampuan untuk mencapai tingkat berpikir yang tinggi (HOTS), dan memiliki keterampilan kepemimpinan.
F. MODEL PEMBELAJARAN
Suatu sistematisasi dalam proses pembelajaran terdiri dari beragam model atau kerangka, seperti pembelajaran tatap muka, pembelajaran jarak jauh dalam jaringan (PJJ Daring), pembelajaran luar jaringan (PJJ Luring), dan pendekatan kombinasi (blended learning).
Pada Pelajaran PJOK Kurikulum Merdeka Kelas 1 ada beberapa TEMA yaitu :
- MATERI 1 Gerak Dasar Lokomotor
- MATERI 2 Gerak Non Lokomotor
- MATERI 3 Gerak Dasar Manipulatif
- MATERI 4 Gerak dominan aktivitas senam
- MATERI 5 Gerak Dasar Lokomotor dan Non Lokomotor sesuai dengan irama
- MATERI 6 Kebugaran Jasmani
- MATERI 7 Kebugaran Jasmani
Silahkan Unduh Modul Ajar/ RPP+ Pada link yang sudah kami siapkan dibawah ini , lalu sesuaikan dengan Kearifan Lokal Daerah masing masing :
1. MODUL AJAR PJOK SEMESTER 1
- Modul Ajar PJOK Kls 1 Materi 1
- Modul Ajar PJOK Kls 1 Materi 2
- Modul Ajar PJOK Kls 1 Materi 3
- Modul Ajar PJOK Kls 1 Materi 4
2. MODUL AJAR PJOK SEMESTER 2
Silahkan Unduh dan Kembangkan oleh bapak ibu guru